Jumat, April 19, 2024

6.000 Pelajar Tingkat SMA se-Kota Bengkulu Ikuti UN 2014

Suasana Ujian Nasional
Suasana Ujian Nasional

kupasbengkulu.com – Wali Kota Bengkulu, diwakili Asisten I Sekda, Rosmidar, serta Kadispendikbud, Drs. Gianto, menggelar inspeksi mendadak (Sidak) ke beberapa sekolah guna memastikan pelaksanaan Ujian Nasional (UN) 2014 tingkat SMA sederajat di Kota Bengkulu, Senin (14/03/2014).

“Sejauh ini semua berjalan dengan lancar. Ada sekitar 6.000 siswa tingkat SMA yang mengikuti ujian hari ini. Hanya saja memang ada dua siswa yang terpaksa harus mengikuti ujian di lapas, dan ada tiga siswa yang mengundurkan diri dari ujian,” ujar Gianto.

Ada pun jadwal mata pelajaran UN hari pertama untuk SMA jurusan IPA, yakni Bahasa Indonesia dan Biologi, di jurusan IPS, mata pelajaran Bahasa Indonesia dan Geografi. Sedangkan untuk jurusan Bahasa, yakni Bahasa Indonesia dan Sastra Indonesia, serta jurusan Keagamaan yakni Bahasa Indonesia dan Hadist. Sementara untuk SMK dan SMALB hanya satu mata pelajaran saja, yakni Bahasa Indonesia.

Yendrianis, Kepsek SMKN.3 Kota Bengkulu membenarkan adanya 3 orang siswa dari sekolah bersangkutan yang tidak mengikuti ujian nasional. Ketiga siswa tersebut sudah mendaftarkan diri sebagai peserta UN 2014, namun karena suatu hal, mereka terpaksa memundurkan diri (Drop Out).

“Mereka memang belum mengikuti satu ujian pun, baik praktek maupun ujian sekolah. Dari pihak sekolah sebenarnya sudah memberikan keringanan, namun memang siswanya sendiri yang tidak mau lagi ikut ujian,” jelas Yendrianis.

Sementara, untuk SMKN.3 Kota Bengkulu sendiri, tahun ini akan menjadi tahun pertama sekolah ini ‘melahirkan’ alumnus dari angkatan broadcasting, yang mana para siswa sudah dibekali pengetahuan dan pengalaman di bidang media penyiaran.

“Karena broadcasting ini jurusan baru, ini merupakan tahun pertama akan ada lulusannya. Setelah menjalani pendidikan selama tiga tahun, kami optimis mereka siap bekerjasama secara profesional dengan berbagai media di Bengkulu,” pungkasnya. (val)

Related

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali Diperpanjang

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali...

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub ...

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat Rusak Parah

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat...

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis ...

Tahun Ini Kasus DBD di Seluma Alami Peningkatan, Begini Imbauan Dinkes

Tahun Ini Kasus DBD di Seluma Alami Peningkatan, Begini...