Kamis, Maret 28, 2024

Berantas Korupsi,Ormas dan LSM Turun Kejalan

Anti Korupsi,DPC LAKI dan LSM Cobra Turun ke-jalan
Anti Korupsi,DPC LAKI dan LSM Cobra Turun ke-jalan

Bengkulu Utara,kupasbengkulu.com – Dalam rangka memperingati Hari Anti Korupsi,Jumat,(9/12/2016) Dpc Ormas Lembaga Anti  Korupsi Indonesia (LAKI) dan Lembaga Swadaya Masyarakat,Comitmen Bela Rakyat (COBRA) turun kejalan berorasi dengan  menyuarakan memintak serta mendesak pihak Kejaksaan Negeri Arga Makmur untuk mengusut tuntas dua laporan korupsi.  Seperti,laporan adanya dugaan korupsi proyek Hotmix di Desa Arga Mulya Sido Mukti,Kecamatan Padang Jaya serta kasus di  Dispora Arga Makmur.

“Hari ini kita turun ke jalan dengan menyuarakan meminta pihak penegak hukum jangan terkesan bungkam dengan kasus korupsi  yang menyengsarakan rakyat,”kata Herman Eryudi pada kupasbengkulu.com.

Lebih tegas,dia menyatakan jika audensi yang sudah disampaikan dengan pihak Kejaksaan Negeri Arga Makmur tidak ada titik terang,pihaknya tidak akan berhenti mendesak penegakkan hukum. Bahkan lanjut Herman, kasus korupsi tidak hanya merugikan  keuangan negara, tetapi juga merupakan kejahatan terhadap kemanusiaan dan memiskinkan warga dunia. Karenanya, korupsi menjadi  musuh bersama yang harus dilawan.

“Korupsi terbukti telah menjauhkan bangsa-bangsa di dunia dari kemakmuran bersama. Itulah sebabnya, korupsi menjadi musuh  bersama kita.Kami akan melakukan aksi,jika tidak ada kejelasan,”demikian Herman (jon)

Related

Bhabinkamtibmas Polsek Ketahun Gelar Sosialisasi Saber Pungli

Kupas News, Bengkulu Utara – Polres Bengkulu Utara melalui...

Polisi Lakukan Pengamanan Ibadah Paskah di Gereja Arga Makmur

Swafoto Bhabinkamtibmas Polres Bengkulu Utara saat melakukan pengamanan Ibadah...

5 Desa di Bengkulu Utara Terima Bantuan dari Polsek Batik Nau

Kapolsek Batik Nau saat menyerahkan bantuan kemanusiaan di Bengkulu...

Polisi Sita Puluhan Liter Minuman Tuak di Bengkulu Utara

Anggota polsek Lais saat menunjukan hasil sitaan minuman keras...

Bank Indonesia dan Komisi XI DPR RI Sosialisasikan QRIS di Arga Makmur

She Asa Handarzeni saat mengisi materi pada acara kegiatan...