Jumat, Maret 29, 2024

Di Lembak, Satu Sekolah Hanya Tiga Guru PNS

Rejanglebong, kupasbengkulu.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rejanglebong, Irawan Effendi, mengungkapkan bahwa sekolah-sekolah di kawasan Lembak masih membutuhkan penambahan tenaga pengajar. Sebab, dari pantauannya sendiri, ada beberapa sekolah di wilayah tersebut yang hanya memiliki tiga guru berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS).

“Bahkan ada beberapa yang kurang dari itu,” terang Irawan.

Oleh sebab itu, lanjut Irawan, pemerataan tenaga pengajar ke kawasan tersebut harus segera dilaksanakan. Hal itu ditujukan untuk mewujudkan visi Bupati Rejanglebong, Ahmad Hijazi, yang ingin menjadikan wilayah ini sebagai Kota Pendidikan. Ditambah lagi, beberapa sekolah terutama di wilayah terpencil juga membutuhkan bantuan berupa pembangunan gedung sekolah dan operasional lainnya, seperti meubeler.

“Pemerataan pendidikan harus segera dilaksanakan, sebab untuk mewujudkan visi sebagai Kota Pendidikan,” lanjutnya.

Selain itu, dia juga berharap pemerataan tersebut dibarengi dengan peningkatan keamanan di wilayah tersebut. Sebab, sebelumnya beberapa tenaga pengajar dari kawasan Curup sudah pernah ditempatkan di wilayah tersebut. Namun, lantaran alasan keamanan, banyak tenaga pendidik yang memilih mengurus kembali ke daerah asal.

“Mungkin salah satu solusinya dengan pengadaan bus bagi kalangan pendidikan khusus ke wilayah tersebut,” pungkas Irawan. (vai)

Related

Gubernur Rohidin Mersyah Dukung Pengembangan UINFAS Bengkulu

Kupas News, Bengkulu – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah terima...

Perayaan HUT Rejang Lebong ke-143 Diakhiri Prosesi Adat Pancung Tebu

Kupas News, Rejang Lebong - Prosesi adat Pancung Tebu...

Hari Pertama Kerja, Gubernur Rohidin Berkantor di Rejang Lebong

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat memberikan arahan kepada pegawai...

Polisi Tangkap Pria 43 Tahun Kasus Percobaan Pemerkosaan

Kupas News, Rejang Lebong - Aparat kepolisian berhasil mengamankan...

PKBM se-Kota Bengkulu Ikuti Bimtek Peningkatan Kompetensi Pengelolaan Keuangan

Kupas News, Kota Bengkulu - Sebanyak 76 peserta dari...