Rabu, April 24, 2024

Dihantam Puting Beliung, Atap PN Tais Terbang 10 Meter

Seng PN Tais yang terbang akibat badai
Seng PN Tais yang terbang akibat badai

Seluma, kupasbengkulu.com – Hujan badai disertai angin kencang yang terjadi sejak siang hingga sore hari menyebabkan atap seng kantin Pengadilan Negeri (PN) Tais tebang hingga sejauh 10 meter, Jumat (14/10/2016).

Lepasnya seng ini nyaris menghantam pemilik kantin yang baru saja selesai melaksanakan sholat dzuhur di mushola pengadilan.

“Angin datang dengan cepat dan menghantam bagian atas kantin,” kata pemilik warung, Alwi.

Terbangnya seng kantin ini sempat membuat heboh penghuni kantor PN Tais. Bahkan seng juga sempat menghantam sepeda motor korban yang diparkirkan tidak jauh dari kantin.

Ketua PN Tais ,Subchi Eko Putro, telah melakukan pemantauan terkait rusaknya seng kantin pengadilan ini. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun kerugian ditafsir hingga jutaan rupiah. (sep)

Related

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung APH Usut Tuntas

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung...

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan...

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat ...

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar...

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu ...