Kamis, April 25, 2024

Ini Akibat Jika Anak Cacingan

kupasbengkulu.com – Cacingan secara harfiah artinya terdapat cacing di dalam tubuh manusia. Pengertian ini sering dimaksudkan cacing yang hidup di sistem pencernaan. Hal ini sering dianggap biasa, padahal jika dibiarkan akan ada bahaya lain yang mengancam.

Jenis cacing yang sering kita temui berupa cacing tambang, cacing kremi, cacing pita dan lainnya. Cacing ini dapat berkembang biak sehingga memenuhi isi usus. Pada jangka waktu yang panjang, jika tidak segera diobati cacing ini dapat menembus paru-paru dan dalam keadaan berat dapat keluar melalui hidung.

Cacingan dapat menyebabkan anemia pada anak. Anemia yang timbul akibat cacingan ini disebut anemia defisiensi besi. Anemia ini timbul karena cacing menyebabkan luka pada dinding usus sehingga mempengaruhi penyerapan makanan.

Pada tulisan sebelumnya sudah pernah dibahas mengenai anemia defisiensi besi kan? Bagaimana efeknya terhadap tubuh jika kekurangan zat besi? Zat besi ini memilki peran untuk fungsi otak, sehingga berpengaruh untuk kecerdasan. Selain gangguan penyerapan zat besi, nutrisi lain yang harus diserap oleh tubuh pun menjadi tidak diserap. Hal ini menjadi faktor penyebab gizi buruk pada anak.

Dari 1 hal saja, bisa menyebabkan berbagai efek buruk terhadap tubuh bukan? Ada baiknya kita kenali tanda-tanda jika buah hati kita cacingan.

Pertama kita harus perhatikan kebiasaan bermain pada anak. Biasanya anak-anak yang sering bermain keluarganya mengenakan alas kaki, bermain tanah berisiko terkena infeksi cacing tambang.

Anak-anak akan mengeluhkan gatal pada daerah anus. Jika tidak mengeluh, anda bisa perhatikan apakah anak anda sering menggaruk daerah sekitar anus nya? Dalam lingkungan sosialnya, anak-anak cenderung merasa mudah capek, dan mengalami penurunan prestasi belajar. Hal ini disebabkan karena anak-anak kekurangan nutrisi yang seharusnya diserap oleh tubuhnya.

Anak akan lebih mudah mengantuk saat pagi hari belajar disekolah. Pada keadaan yang berat, akan menyebabkan penurunan kekebalan tubuh, sehingga anak mudah terserang penyakit.

Untuk mencegah anak kita cacingan, orang tua bisa lebih memperhatikan hal ini:
1. Ajarilah anak kita untuk selalu mengenakan alas kaki jika keluar dari rumah.
2. Jika anak bermain diluar atau bermain tanah, ajari cara mencuci tangan yang baik dan benar.
3.Biasakan mencuci tangan sebelum makan, sesudah makan, setelah BAB,BAK,dan setelah menyentuh benda kotor lainnya.
4. Sesuai dengan anjuran para dokter, minumlah obat cacing setiap 6 bulan sekali.(tari)

Related

Unib dan RSMY Kembangkan Fakultas Kedokteran Akreditasi Unggul

Kupas News, Bengkulu - Universitas Bengkulu dan RSUD M....

MoU DP3AP2KB Bersama RSHD Dukung Percepatan Penurunan Stunting

Kupas News, Kota Bengkulu - Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan...

Asnawi L Samat Sepakat PMI Bengkulu Bertransformasi Jadi Klinik Pratama

Kupas News, Bengkulu - Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mendorong...

Peringati Hari Ginjal, Gubernur Rohidin Ajak Masyarakat Atur Pola Makan Sehat

Kupas News, Bengkulu - Peringatan Hari Ginjal Sedunia atau...

Pemprov Bengkulu Raih Penghargaan IKP dan INM 2022 Kemenkes RI

Kupas News, Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu di...