Sabtu, April 20, 2024

Ini Dia Eksterior New Daihatsu Luxio

New Luxio
Foto Istimewa

kupasbengkulu.com – Daihatsu New Luxio saat ini tampil dengan banyak perubahan terutama di eksterior dan interior mobil. Mobil lebih gagah dan terkesan lebih mewah.

Kondisi ini ditandai dengan grille yang terdapat di bagian atas bumper, yang dibuat dengan aksen chrome. Selain itu, bagian interior mobil juga tampil lebih tegas dengan banyak lekuk-lekuk tegas membuat bagian dalam mobil ini futuristik dan rapi.

Sayangnya, fitur airbags yang banyak disoroti tidak disematkan, dilingkar kemudi mobil ini. Dengan alasan survei pasar tidak menginginkan, fitur safety ini di klaim Daihatsu Indonesia. Sementara, untuk mesin mobil ini tidak mengalami perubahan sama sekali, yakni memakai mesin 3SZ-VE 1500cc dengan teknologi DOHC dan VVTi.

Eksterior New Daihatsu Luxio.

1. Grille yang dibuat dengan aksen chrome yang tebal sehingga mobil tampak mewah dan elegan dari depan,

2. Bumper depan didesain dengan lekukan yang tegas,

3. Bagian belakang mengalami perubahan desain mulai spoiler, bumper, high mount stop lamp, lampu reflektor sampai ujung knalpot yang beraksen chrome,

4. Bagian samping ditambahkan side body molding, untuk melindungi cat mobil bagian samping dari goresan ringan yang tidak disengaja dan juga menambah kesan mewah mobil ini,

5. Penambahan aksen krom pada beberapa eksterior seperti spion, rel pembuka pintu dan velg alloy.

Mesin dan Performa Daihatsu New Luxio

New Daihatsu Luxio memakai mesin yang sama, dengan generasi sebelumnya yakni mesin 1500 cc dengan teknologi DOHC dan VVTi, memakai 4 silinder 16 valve,
memakai sistem pasokan bahan bakar EFI (injection) dan memakai sistem pendingin air.

New Daihatsu Luxio ini mampu menghasilkan tenaga maksimum 97 Hp pada putaran mesin 6000 Rpm dan torsi mobil ini 13,7 Kgm.

Akselerasi Daihatsu Luxio ini cukup lambat ya sekitar 17 detik untuk mencapai kecepatan 100 km/ jam. Konsumsi bahan bakar new daihatsu luxio ini juga tidak terlalu irit yakni 1:7,5 (1 liter untuk 7,5 km), untuk dalam kota dan 1:10 untuk rute jalan bebas hambatan, sedangkan untuk rute kombinasi 1:9.(ae3)

sumber : Situs Otomotif

Related

Lebaran Belum Punya Kendaraan Baru? Adira Finance Solusinya!!!

  Kotabengkulu,kupasbengkulu.com - ADIRA Finance yang beralamat di jalan P  Tendean...

Toyota Agya tercepat di Kelas Bergengsi

Bengkulu, kupasbengkulu.com - Kejuaraan Slalom 2016, Minggu (17/04/2016), di...

Melirik Hadirnya Komunitas JBI di Kota Bengkulu

Otopas, kupasbengkulu.com - Komunitas JBI (Japstyle dan Bratstyle Indonesia)...

Komunitas Motor CB Bengkulu Selatan Keliling Indonesia

Bengkulu Selatan, kupasbengkulu.com – Komunitas Motor Honda CB, Bengkulu...

Servis Mobil Daihatsu di Bengkel Resmi, Gratis!

kupasbengkulu.com - PT. Tunas Mobilindo Perkasa (Tunas Daihatsu) Bengkulu,...