Jumat, April 19, 2024

Miris, Pembangunan Hutan Rp 58 ribu per tahun

walhi
Dialog bersama FK3I Korwil Rejang Lebong

Rejang Lebong, kupasbengkulu.com – Berdasarkan hasil penelitian Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Provinsi Bengkulu, alokasi kehutanan seluruh Provinsi Bengkulu per tahun dianggarkan sebesar Rp 5,8 Miliar.

Sebenarnya, angka tersebut cukup besar. Namun, dibandingkan dengan luas kawasan hutan di Bengkulu dengan luas hampir 100 ribu Hektare (Ha), berarti per Ha hutan di daerah Bengkulu hanya dibiayai sebesar Rp 58 ribu pertahun.

Hal ini diungkapkan Direktur Walhi Provinsi Bengkulu, Beni Ardiansyah dalam pemaparan materi di acara dialog bersama FK3I Korwil Rejang Lebong, Jumat (31/10/2014).

Ia menyatakan biaya tersebut digunakan untuk pembangunan hutan dan memperbaiki kerusakan hutan.

“Dengan demikian, anggaran ini masih sangat kurang untuk menyelesaikan masalah yang terjadi didalam hutan,” papar Beny.

Masalah yang terjadi dalam hutan,terutama yang berada di wilayah Rejang Lebong menurut hasil penelitian Walhi antara lain, kerusakan hutan karena dijadikan lahan oleh warga, belum lagi beberapa hewan langka didalamnya yang juga terancam keberadaannya.

“Perlu ada sinergi dari segala pihak, tentu untuk anggaran perlu dip0ertimbangkan dari besarnya wilayah hutan diProvinsi ini,” pungkas Beny. (vai)

Related

Songsong Kepemimpinan Berintegritas Era Society 5.0, Sespimma Lemdiklat Polri Gelar Seminar Sekolah

Kupas News – Untuk meningkatkan kemampuan kepemimpinan yang berintegritas...

Ratusan Nakes di Kota Bengkulu Terima SK PPPK

Kupas News, Kota Bengkulu – Sebanyak 264 orang tenaga...

Polisi Tangkap Pembuat Video Mesum Pasangan LGBT di Lebong

Kupas News, Lebong – Polisi menangkap BP (19) warga...

Sidang Isbat Putuskan Hari Raya Idul Fitri 22 April 2023

Kupas News, Bengkulu – Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian...

Polisi Ungkap Home Industri Senjata Api yang Sudah beroperasi Sejak 2012

Kupas News, Bengkulu – Polda Bengkulu ungkap pabrik pembuatan...