Jumat, April 19, 2024

Rejang Lebong Dapat Penambahan 500 Ha Cetak Sawah

sawah

Rejang Lebong, kupasbengkulu.com – Dari 1.600 hektare (Ha) cetak sawah yang akan dilakukan di Provinsi Bengkulu, sebanyak 500 Ha di antaranya terdapat di Rejang Lebong. Hal tersebut sebagaimana diungkapkan Kepala Dinas Pertanian (Distan) Rejang Lebong, Ahmad Rifai, Senin (05/09/2016).

“Tim Survei Investigasi Design (SID) Provinsi sudah melakukan pengecekan di lapangan beberapa waktu lalu, untuk menetapkan titik nol cetak sawah di enam kecamatan,” kata Rifai.

Ke enam kecamatan yang dimaksud di antaranya Kecamatan Sindang Kelingi, Sindang Dataran, Sindang Beliti Ilir (SBI), Sindang Beliti Ulu (SBU), Kota Padang, dan Bermani Ulu Raya (BUR). Rifai menambahkan, tujuan penambahan cetak sawah tersebut adalah demi menopang ketahanan pangan.

“Program tersebut rencananya akan digelar pada tahun 2017 mendatang. Tim telah mengecek potensi lahan, pasokan air, termasuk kesiapan petani,” tandasnya. (vai)

Related

Perayaan HUT Rejang Lebong ke-143 Diakhiri Prosesi Adat Pancung Tebu

Kupas News, Rejang Lebong - Prosesi adat Pancung Tebu...

Hari Pertama Kerja, Gubernur Rohidin Berkantor di Rejang Lebong

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat memberikan arahan kepada pegawai...

Polisi Tangkap Pria 43 Tahun Kasus Percobaan Pemerkosaan

Kupas News, Rejang Lebong - Aparat kepolisian berhasil mengamankan...

Patroli Presisi Polres Rejang Lebong Sisir Kawasan Rawan Kiriminalitas

Kupas News, Rejang Lebong – Team Patroli Motor Presisi...

Pemkab Rejang Lebong Hibah Lahan untuk Pembangunan RS Bhayangkara

Kapolda Bengkulu Irjen Pol Agung saat melakukan penandatangan penyerahan...