Jumat, April 26, 2024

Reses, Siption Muhadi Jaring Asmara di Lima Desa

DSC01137

kupasbengkulu.com – Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Dapil Bengkulu Utara dan Bengkulu Tengah Seption Muhadi mengunjungi masyarakat dalam rangka menjaring Aspirasi Masyarakat (Asmara). Dalam kegiatan reses ini Seption mengunjungi Desa Batu Layang, Penyangkak, Tanjung Putus, Air Baus dan Pematang Balam yang berlangsung dari  tanggal 12 hingga 16 November 2014. Berbagai keluhan yang disampaikan masyarakat diantaranya minimnya insfratruktur yang mengakibatkan tersendat perekonomian. Selain itu juga, turunnya harga karet, sawit, dan komiditi lainnya menjadi persoalan ekonomi masyarakat menjadi rendah.

“Menanggapi permasalahan tersebut, pihaknya akan melakukan konsultasi dengan dinas yang terkait dengan banyaknya keluhan masyarakat dan minimnya insfratruktur jalan yang membuat perekonomian masyarakat terhambat,” kata Seption.

Seption mengatakan, jika kondisi jalan sudah baik maka kesejahteraan masyarakat dapat ditingkatkan. “Minimnya infrastruktur merupakan bagian yang sangat penting akan pertumbuhan ekonomi. Apabila jalan rusak ongkos transportasi pasti akan jauh lebih mahal,”katanya.(vee/gal)

Related

Kelola Potensi Daerah, Bupati Ajak OPD Belajar ke Bukittinggi

Lebong, kupasbengkulu.com - Pemkab Lebong yang langsung dihadiri oleh...

Raih WTP Berturut-turut, Bukittinggi Dijadikan Contoh BKD Lebong

Lebong, kupasbengkulu.com - Mendapat predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian...

Didampingi Dinas PUPRP, Bupati Sidak Pelebaran Jalan

LEBONG, kupasbengkulu.com - Bupati Lebong, H Rosjonsyah, S.IP, M.Si...

Akomodir Semua Aspirasi, Anggota DPRD Dapil II Gelar Reses Dua Tempat

Lebong, kupasbengkulu.com - Untuk mengakomodir seluruh aspirasi masyarakat dari...

Anggota DPRD Dapil III Kembali Sambangi Pemilihnya Di Lemeu

Lebong, kupasbengkulu.com - Anggota DPRD Lebong dari daerah pemilihan...