Kupas News, Kota Bengkulu – Sinergi dari berbagai pihak terhadap suatu pembangunan infrastruktur di daerah tak lepas dari pengelolaan keuangan daerah yang transparan dan akuntabel.
Berkaitan itu, pihak eksekutif, legislatif, yudikatif dan insan pers juga ikut terlibat dalam perwujudan pembangunan daerah. Sebab keterlibatan dari berbagai pihak itu juga akan menunjang keberhasilan pembangunan di daerah tersebut.
Seperti yang telah dilakukan Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Bengkulu yang selalu mendukung program pemerintah untuk meningkatkan pembangunan sehingga dapat dirasakan oleh masyarakat kota Bengkulu.
“Pembangunan ini tentunya akan sesuai dengan visi dan misi Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu dalam mewujudkan masyarakat kota Bengkulu yang bahagia dan religius,” kata Kepala BPKAD Kota Bengkulu Yudi Susanda saat dikonfirmasi via Whats App, Kamis, (1/9).
Ditambahkan Yudi Susanda bahwa BPKAD Kota Bengkulu akan terus berusaha melakukan pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Pemerintah Kota Bengkulu sesuai dengan regulasi yang sudah ditentukan.
“Insya Allah dengan tertib Administrasi dan taat regulasi Kota Bengkulu tetap akan bisa mempertahankan Opini Wajar Tanpa Pengecualian ( WTP ) untuk pelaksanaan Anggaran ditahun 2022 ini,” pungkasnya mengakhiri. (Adv)